Mei 16, 2023
Saat memesan trip, wisatawan semakin ingin mengajak anabul mereka. Berikut hal yang perlu diketahui pengelola hotel tentang cara membuat hewan pemandu dan hewan peliharaan merasa nyaman di properti mereka.
Wisatawan saat ini tidak hanya mengajak teman, pasangan, atau anak-anak mereka dalam trip. Mereka juga membawa anak bulu bersama mereka. Menurut Washington Post, dua pertiga keluarga di Amerika memiliki setidaknya satu hewan peliharaan. Jumlah tersebut terus bertambah: Menurut Forbes, 78% pemilik hewan peliharaan mendapatkan anak bulu mereka antara tahun 2020 dan 2023, dan
pengguna Tripadvisor mencantumkan hewan peliharaan dan perawatan hewan peliharaan sebagai minat pribadi.*
Anjing meraih posisi pertama sebagai hewan peliharaan terpopuler: 45,8% pengguna Tripadvisor adalah pemilik anjing.* Hewan peliharaan di urutan berikutnya adalah kucing, burung, kadal, marmot atau hamster, kelinci, ikan, dan kura-kura (kita akan bahas hewan peliharaan selain anjing nanti!).
Merek hotel terkenal seperti Marriott, Kimpton, dan Loews telah mengiklankan kebijakan ramah hewan peliharaan dan fasilitas yang memanjakan tamu berkaki empat. Jika Anda ingin menambahkan properti Anda ke daftar yang membolehkan hewan peliharaan— dan memikat calon tamu dengan hewan peliharaan agar mengingat Anda sebagai pilihan utama mereka—berikut informasi yang perlu Anda ketahui:
“Membolehkan hewan peliharaan” punya makna yang berbeda untuk properti yang berbeda. Bagi pemilik hewan peliharaan yang mencari tempat menginap, ini mungkin sulit untuk dipahami, terutama di tempat yang belum pernah mereka kunjungi. Hal terakhir yang diinginkan wisatawan adalah terkejut melihat biayanya.
Pastikan kebijakan hewan peliharaan mudah ditemukan oleh wisatawan di situs web Anda dan ditegaskan saat tamu check-in. Selain transparan tentang biaya hewan peliharaan, sebutkan jenis hewan peliharaan yang diizinkan di properti secara detail, termasuk pembatasan berat atau ras, jumlah hewan peliharaan yang diizinkan per kamar, apakah Anda memerlukan bukti vaksinasi, dan apakah ada area terlarang di hotel, seperti ruang kebugaran atau area kolam renang.
Pilihan-pilihan mendasar ini menentukan seberapa jauh Anda akan mengizinkan hewan peliharaan di properti Anda. Dalam situs web dan materi pemasaran Anda, informasi ini dapat sesederhana “Boleh membawa hewan peliharaan” dengan link ke halaman yang lebih detail, atau paragraf kecil seperti dari Boston Westin Seaport ini:
“Maksimum dua hewan peliharaan dibolehkan di kamar tamu. Kucing dan anjing boleh masuk. Hewan peliharaan tidak boleh dibiarkan tanpa pengawasan di kamar tamu, dan tamu harus mendaftarkan hewan peliharaan serta menandatangani pernyataan pelepasan tuntutan terkait hewan peliharaan kami saat check-in. Hotel ini membolehkan anjing pemandu. Setiap kerusakan pada kamar tamu akan dikenai biaya.”
Bahkan di hotel yang membolehkan hewan peliharaan, pemilik hewan peliharaan sering mengeluh karena menginap di kamar yang tidak diinginkan. Karena itu, sebaiknya tentukan kamar-kamar di hotel Anda yang dikhususkan untuk pemilik hewan peliharaan serta simpan perlengkapan khusus hewan peliharaan seperti tempat tidur anjing, mangkuk air, dan bantalan anak anjing di area tersebut untuk mempermudah staf Anda.
Selain itu, cantumkan juga area khusus hewan peliharaan di properti Anda yang lebih luas. Misalnya, anjing perlu area ruangan, idealnya yang berumput, untuk buang air. Namun, menyediakan tempat bermain untuk anjing—lengkap dengan rintangan, frisbee, bola tenis, dan mainan lainnya—memastikan pengalaman yang lebih baik untuk semua orang.
Untuk fasilitas ramah hewan peliharaan, ada banyak cara untuk membuat teman berkaki empat merasa nyaman. Pemilik hewan peliharaan saat ini memanjakan anabul mereka dengan kue ulang tahun, mainan khusus, makanan mewah, dan banyak lagi, menghabiskan hampir 800 USD per tahun untuk hewan peliharaan mereka. Fasilitas khusus ini tidak hanya menyenangkan bagi hewan peliharaan—tetapi juga dapat menciptakan loyalitas dan kepuasan pemiliknya.
Tergantung pada properti Anda, coba tawarkan:
Anda mungkin pernah mendengar “waktu diskon”, tetapi bagaimana dengan “waktu hewan peliharaan”? Di Liberty Hotel Boston, para hewan peliharaan dan pemiliknya dapat mencicipi “pup-tails” di halaman privat hotel, sedangkan Solage Napa Valley menawarkan permainan berburu bakon dengan pemandu di seluruh properti, termasuk kebun anggur mereka yang luas. Acara seperti ini membuat pemilik dan anjing dapat bersenang-senang, serta dapat memikat pemilik hewan peliharaan untuk memilih hotel Anda.
Meskipun sebagian besar pemilik hewan peliharaan memiliki anjing, jangan abaikan teman hewan lain yang mungkin berwisata bersama seseorang. Hotel yang membolehkan hewan peliharaan harus membolehkan semua hewan peliharaan, bukan hanya anjing. Jadi, informasikan dengan jelas dalam kebijakan hewan peliharaan dan melalui materi pemasaran tentang jenis hewan peliharaan yang dibolehkan di properti Anda (meski kami paham kalau Anda belum siap untuk menyambut ular sepanjang 12 kaki).
Tempat yang tepat untuk mengiklankan kebijakan ramah hewan peliharaan Anda sudah ada di Tripadvisor. Dengan Keunggulan Bisnis Tripadvisor, Anda dapat menggunakan foto dan video untuk menunjukkan cara hewan peliharaan menikmati properti Anda, menjelaskan fasilitas untuk hewan peliharaan, serta menyesuaikan penawaran khusus untuk anabul.
*Sumber: GWI; Q4 2020