April 3, 2023
Laporan Potret Ekonomi Wisatawan kami telah mengungkap banyak informasi tentang niat wisatawan dan cara mereka menentukan prioritas aktivitas rekreasi di tahun 2023. Kesimpulan utama: Makan, secara khusus, merupakan pengeluaran wajib. Bagi wisatawan, merencanakan tempat makan (dan bahkan merencanakan wisata di sekitar tempat makan) jelas dapat menentukan apakah trip menyenangkan atau tidak.
Bagi banyak orang, wisata selalu menjadi aktivitas rekreasi yang paling penting. Saat ini, bagi sebagian besar konsumen, wisata hampir dianggap sebagai kebutuhan primer. Bahkan di masa inflasi dan ketidakpastian ekonomi, ketertarikan orang-orang untuk bereksplorasi meningkat secara drastis. Hal tersebut terbukti melalui hasil survei: 95% wisatawan mengatakan bahwa mereka akan mengurangi pengeluaran untuk keperluan lain agar bisa berwisata, dan 22% anggaran wisata mereka dialokasikan makan di luar.
Berdasarkan Statistik: Tujuan Wisatawan Mengeluarkan Uang
Walaupun biaya makan adalah salah satu pengeluaran yang cenderung pertama dihemat saat orang merencanakan anggaran untuk aktivitas lainnya, tetapi itu juga dianggap sebagai salah satu sumber hiburan di destinasi yang paling penting.
Riset terbaru kami—analisis multibagian yang menyurvei 4.959 konsumen di enam negara (AS, Inggris, Jepang, Singapura, India, dan Australia)—menunjukkan untuk apa wisatawan mengeluarkan uang, cara mereka menentukan prioritas anggaran, dan di elemen apa mereka rela menghabiskan banyak uang. Bocoran: makan adalah aktivitas dengan anggaran tertinggi.
Rata-rata, wisatawan terlibat dalam 3 atau 4 kategori aktivitas di destinasi dan mengalokasikan 30% anggaran mereka untuk aktivitas tersebut. Setelah tiba di destinasi, mereka biasanya mengeluarkan uang untuk:
Kategori pengeluaran di destinasi, % peringkat #1
Dari beberapa aktivitas tersebut, makan di luar dipilih oleh 61% wisatawan, membuatnya menjadi aktivitas di destinasi yang terpopuler.
Sebagian besar wisatawan cenderung makan di luar saat berwisata karena ingin mencicipi hidangan lokal. Namun acap kali, pengalaman makanlah yang mendorong orang untuk berwisata—seperti menemukan carnitas yang sempurna di Mexico City, sandwich steik keju di Philadelphia, atau fondue di Zurich.
Makan bukan hanya inti dari pengalaman wisata; kini wisatawan memprioritaskan makan di tempat lokal. Lebih dari separuh responden kami cenderung mengunjungi restoran dan kafe lokal saat berwisata, dengan 53% pemilih kategori ini adalah perempuan.
Memang, wisatawan saat ini ingin lebih cermat dalam mengeluarkan uang dan ingin mendukung komunitas lokal. Mengklaim daftar dapat membantu Anda tampil menonjol dan menjalin hubungan dengan wisatawan yang ingin makan di tempat lokal.
Pengalaman pengunjung merupakan inti dari semuanya. Wisatawan tidak hanya mencari cara untuk berlibur, tetapi juga ingin menemukan pengalaman unik dan mendalami budaya. Walaupun pemilik restoran khawatir dengan ekonomi saat ini, tetapi kesimpulan yang dapat diambil dari riset ini adalah pariwisata mulai pulih—dan makan di destinasi merupakan faktor pendorong kebangkitan ini.
Sumber: Tripadvisor, Potret Ekonomi Wisatawan, N=4.959; Australia, Jepang, Singapura, Inggris, Amerika, India; September 2022